Senin, 01 Oktober 2018

MENGHARUKAN PISAH SAMBUT KEPALA DESA KALIBEJI




KALIBEJI NEWS - Kamis (13/09/2018) Pemerintah Desa Kalibeji Kecamatan Sempor Kabupaten Kebumen menggelar acara serah terima jabatan dan sekaligus pisah sambut dari Kepala Desa Waluyo kepada Plt Kepala Desa Sisyanto,S.Sos di Balai Desa Kalibeji, Yang dihadiri oleh mantan Kepala Desa Waluyo bersama mantan Ketua TPPKK Tri Puji Hastuti, Bapak Sisyanto,S.Sos Plt Kepala Desa periode 2018-2019 bersama Plt Camat Sempor, Kapolsek Sempor, Koramil Sempor, Ketua BPD beserta anggota,Ketua RW dan RT sekalibeji, Perangkat Desa, Kepala SD,TK dan Paud se-Kalibeji, UPT Distapang, UPTD Kesehatan, Bumdes Kastara dan Kader Posyandu sekalibeji.
Acara ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia raya dilanjut pembacaan ayat suci Al-qur’an penuh hikmah dan haru, pembacaan SK Pemberhentian Kepala Desa Waluyo atas permintaan sendiri dan SK pengangkatan Plt Kepala Desa oleh Bp. Paidi yang kemudian dilanjut dengan penyerahan SK dari Plt Camat Sempor Kepada Waluyo dan Sisyanto,S.Sos. Dan penyerahan memori dan Stempel Kepala Desa disampaikan oleh pejabat lama ke pejabat baru yang dilanjut dengan ucapkan selamat dari para hadirin semua.
Dalam sambutannya mantan Kades Waluyo mengatakan ” saya mengucapkan  banyak terima kasih kepada seluruh perangkat desa dan masyarakat atas dukungan dan kerja samanya selama saya menjabat di desa Kalibeji ini. Saya sebagai manusia biasa yang disana sini banyak kekurangannya dalam melayani masyarakat mengabdi di Pemerintahan Desa, maka dengan ini saya mohon maaf yang sebesar-besarnya “kerso mboten bapak Ibu” kersooo jawaban hadirin.
Sisyanto,S.Sos Pejabat Kepala Desa Kalibeji dalam kesempatannya juga mengucapkan “ saya bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh masyarakat desa Kalibeji dan mohon pengertiannya bahwa tugas pokok saya di Kantor Kecamatan yang diberi tugas menjadi Plt Kepala Desa di Kalibeji sehingga saya akan kesiangan ke Kantor Desanya karena harus menyelesaikan tugas pokoknya dahulu tapi kalua ada hal yang urgen di desa maka akan diutamakan.
Maju dan berkembangnya desa Kalibeji ini bukan tergantung kepada saya, tapi melainkan kepada seluruh masyarakat desa. Dari itu, saya mohon kerjasamanya dari bapak-bapak,ibu-ibu maupun tokoh masyarakat desa Kalibeji untuk memberikan masukan dan  keluhan agar kita bisa bersama-sama membangun desa kita ini.Tambah Plt Kades Kalibeji.
Sisyanto,S.Sos juga memuji kinerja dari Kades Waluyo yang selama beliau menjalankan roda pemerintahannya di Kalibeji,Sembari berdoa semoga cita-cita beliau untuk mengabdi ditingkat DPRD dapat terwujud dan semakin sukses.
Supoyo selaku Plt Camat Sempor dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih atas pengabdian Bapak Waluyo yang telah mengabdikan dirinya pada pemerintahan desa selama hamper 19 tahun, semoga apa yang di cita-citakan beliau dengan mengundurkan diri dari jabatan Kepala Desa untuk maju sebagai caleg DPRD akan terwujud dengan baik dan sukses selalu.
Bada sambutan acara dilanjutkan dengan pemberian tali asih kepada Mantan Kades Waluyo dimulai dari :
1.      Pemerintahan Desa Kalibeji yang diserahkan oleh Bapak Sunaryo selaku Sekdes Kalibeji.
2.      Badan Permusyaratan Desa yang diserahkan oleh Bapak Sugiana selaku ketua BPD
3.      Kepala SDN 1 Desa Kalibeji
4.      Kepala SDN 2 Desa Kalibeji
5.      Kepala SDN 3 Desa Kalibeji
6.      Kepala TK Siwi Aji Desa Kalibeji
7.      Kepala TK Aisyiah Desa Kalibeji
8.      Kepala PAUD Desa Kalibeji
9.      Kader Posyandu Desa Kalibeji
10.  Bidan Desa Kalibeji
Acara demi acara berjalan dengan kondusif dan keharuan. Acara ditutup dengan doa dan dilanjut foto bersama dengan mantan Kades Kalibeji beliau Bapak Waluyo sebagai kenangan bersama “Tak sempat kami membalas semua jasa dan pengorbananmu, yang telah membawa desa ini dari desa tertinggal menjadi desa yang penuh dengan pembangunan. Semoga hanya Allaah SWT membalas jasa-jasamu dikemudian hari. Aamiin…(KS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar