Senin, 13 Maret 2017

GOTONG ROYONG SEBAGAI SUMBER SUKSESNYA PEMBANGUNAN




KALIBEJI NEWS – Seiring  berkembangnya Jaman dimana teknologi canggih diciptakan untuk memudahkan pekerjaan manusia. Seiring itu pula nilai-nilai sosial masyarakat di pedesaan mulai berkurang bahkan kalau dibiarkan akan hilang tanpa disadari oleh masyarakat itu sendiri.
Salah satu contoh adalah nilai gotong royong yang merupakan warisan dari nenek moyang sejak jaman dahulu. Dengan adanya teknologi canggih dan berbagai program bantuan Pemerintah seperti bantuan pembangunan, bantuan kesehatan, bantuan keluarga sejahtera, bantuan raskin dsb, justru berpengaruh pada nilai kegotong royongan masyarakat. Timbulnya kesenjangan masyarakat antara yang mendapat bantuan dengan yang  tidak mendapat benar-benar mempengaruhi semangat kegotong royongan terlebih dalam urusan pembangunan di tingkat Desa.
Desa Kalibeji sebagai Desa pertanian yang merupakan Klaster Perkotaan dengan jumlah penduduk  + 5366 jiwa, 1429 KK masih tetap menjunjung dan mengutamakan nilai kegotongroyongan masyarakat. Adanya  program bantuan dari Pemerintah justru meningkatan semangat gotong royong masyarakat baik secara fisik maupun non fisik. Hal ini dapat dilihat pada proses pelaksanaan pembangunan sarana prasarana yang ada dimasyarakat, betapa kompaknya antara  kaum muda  dan tua baik Bapak-bapak atau Ibu-ibu bahkan nenek-nenekpun ikut bergotongroyong menyukseskan jalannya pembangunan.
Betapa indahnya semangat kegotongroyongan yang diwariskan oleh nenek moyang bangsa ini. Semoga semangat itu tetap terwariskan ke generasi-generasi penerus bangsa ini. Amin…! (NF)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar